Teh Herbal. Teh adalah salah satu minuman favorit masyarakat baik di Indonesia maupun dunia. Teh biasanya diminum saat kita sedang bersantai. Selain sebagai teman bersantai, teh juga bisa membantu menyegarkan pikiran. Tetapi masih banyak lagi macam teh herbal berikut dengan manfaatnya, yaitu :

  • Teh Hijau

Teh hijau sangat terkenal di dunia kecantikan. Selain ampuh membuat timbunan lemak berkurang, teh hijau juga bisa memerangi penuaan karena kandungan polyphenol yang terdapat di dalamnya. Teh hijau juga mengandung antioksidan yang tinggi yang dapat mencegah penuaan dan juga fitoproteksi yang dapat menangkal radiasi sinar UV yang dapat merusak sel-sel kulit.

  • Teh Chamomile

Rasa teh yang ringan dan aroma menyegarkan dari teh chamomile dapat mengurangi kram perut pada saat menstruasi, juga mempercepat penyembuhan pilek. Selain itu, teh chamomile juga bisa mencegah komplikasi kencing manis tipe-2.

  • Teh Jahe

Karena kandungan jahe yang dapat menghangatkan tubuh, teh yang satu ini sangat pas jika diminum pada saat udara dingin. Tidak hanya menghangatkan tubuh, teh jahe juga dapat membantu perawatan kanker ovarium. Karena kandungan jahe yang ada pada teh jahe dapat menginduksi sel-sel kanker.

  • Teh Kayu Manis

Aroma segar dari kayu manis dapat meningkatkan fungsi otak. Sedangkan manfaatnya bagi tubuh adalah mengurangi kelelahan dan membuat tubuh bersemangat lagi. Dan manfaatnya bagi tingkat emosional adalah dapat menghilangkan kecemasan berlebih.

  • Teh Mint

Meminum teh mint setelah makan sangat bagus, karena teh mint dapat mempercepat proses penyerapan makanan. Selain dapat mengurangi penat dan meredakan sakit perut, teh min juga dapat menurunkan nafsu makan. Jadi teh mint sangat cocok bagi mereka yang sedang berdiet.

 

Hasil pencarian artikel ini dengan:
» macam-macam teh