Mau diet sehat tapi dipusingkan banyak aturan ? Atau mau langsing tapi gak kuat nahan lapar ?
Berikut beberapa tips untuk diet dengan cara sehat, tanpa ribet-ribet tentunya :
- Di pagi hari, saat sarapan, pilih makanan yang berserat ditambah Jusjeruk yang kaya vitamin C
- Masukkan teh hijau ke dalam minuman sehari-hari. Teh hijau berguna untuk membantu membakar kalori
- Pilih susu rendah lemak, bukan yang fullcream
- Selalu tambahkan menu sayuran dan buah-buahan ke menu makanan anda sehari-hari. Ganti camilan anda yang berupa snack dengan buah-buahan.
- Kunyah makanan dengan perlahan. Nikmati makanan yang disantap, ini akan membuat perut terasa lebih kenyang. Bagi yang terbiasa makan dengan cepat, cobalah taruh sendok dan garpu anda di meja selesai menyuap, dengan demikian tidak akan cepat-cepat menyuap kembali.
- Sebaiknya menggunakan piring dengan ukuran kecil, setidaknya lebih kecil dari yang biasa dipakai.
- Kurangi jumlah asupan karbohidrat yang dikonsumsi, pilih lebih banyak protein, seperti ikan. Protein membuat perut kenyang lebih lama.
- Kurangi minum dan makan yang manis-manis. Minumlah air putih minimal 8 gelas perhari.
- Lebih baik makan makanan yang direbus daripada yang digoreng.
- Luangkan waktu sejenak untuk berolah raga ringan di pagi hari, olah raga perlu untuk membakar kalori dalam tubuh.
- Tetaplah makan disaat jam makan, jangan meniadakan makan disaat perut seharusnya diisi, hal ini akan menurunkan metabolisme tubuh.
- Istirahatlah antara 6 sampai 8 jam perhari. Mengurangi waktu istirahat akan tidak membuat anda lebih sehat.
Semoga tips diet sehat ini bermanfaat bagi yang ingin diet menurunkan berat badan tapi tidak mau ribet dengan aturan yang ketat. Pada dasarnya keinginan untuk menjadi tidak bertambah gemuk, ditambah motivasi dari orang-orang, akan membuat diet lebih cepat berhasil dan happy dalam menjalankan.
Semoga berguna, selamat berdiet!